Enter your keyword

Kunjungan Balasan Mahasiswa Arsitektur ITB ke Universiti Malaya

Kunjungan Balasan Mahasiswa Arsitektur ITB ke Universiti Malaya

Pada tanggal 13-23 September 2011, lalu sebelas mahasiswa arsitektur ITB melakukan kunjungan ke Universiti Malaya (UM) di Kuala Lumpur, Malaysia. Kunjungan ini merupakan balasan terhadap kunjungan rekan-rekan UM sebelumnya ke ITB dalam program Joint Studio bulan Februari – Maret 2011 lalu.  Pada kunjungan ke Malaysia tersebut, mahasiswa arsitektur ITB mengikuti berbagai kegiatan, yaitu ARCHIWEEK di UM, kunjungan ke bangunan Universiti Teknologi Petronas (karya Sir Norman Foster), menganalisis tapak tepi sungai di kota Alor Setar, melakukan kegiatan Urban Psychogeography dan Urban Play di kota Alor Setar, dan mengunjungi kota Putra Jaya. Rangkaian kegiatan ini kemudian dipresentasikan oleh rombongan kepada mahasiswa Arsitektur ITB lainnya di Galeri Arsitektur tanggal 14 Oktober 2011 lalu. Dengan kunjungan tersebut, mahasiswa mempunyai wawasan lebih luas mengenai arsitektur, khususnya metode belajar arsitektur di univeritas yang lain. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung terjalinnya persahabatan antara civitas akademika di kedua universitas (ASE). Foto-foto kegiatan yang lain dapat di lihat di sini.

 

Powered by TranslatePress »