Architectural Design Studies Seminar, AR4151
Pada tanggal 13 Desember 2019, di Galeri Arsitektur, Labtek XI B Institut Teknologi Bandung, telah dilaksanakan Seminar dengan judul Kajian Desain Arsitektur. Seminar ini merupakan bagian dari pelaksanaan mata kuliah AR 4151 Seminar Arsitektur. Pada seminar ini delapan kelompok yang sebelumnya telah ditunjuk menjadi perwakilan dari tiap kelas yang terbagi bedasarkan Kelompok Keahlian, dengan penilaian terbaik, mempresentasikan hasil penelitiannya. Kelompok-kelompok tersebut mempresentasikan hasil penelitiannya dengan tema masing-masing sesuai dengan Kelompok Keahliannya, Kelompok Keahlian Teknologi Bangunan dengan tema desain dan kinerja bangunan, Kelompok Keahlian Perancangan Arsitektur dengan tema desan ruang dan bentuk kreatif, Kelompok Keahlian Perumahan dan Permukiman mengambil tema informalitas dalam arsitektur, serta Kelompok Keahlian Sejarah, Teori, dan Kritik dengan tema Tradisi dan Spasialitas dalam Desain Arsitektur. Selain itu seluruh kelompok juga menampilkan poster penelitiannya yang akan dipamerkan di Galeri Arsitektur sampai dengan 19 Desember 2019.
Seminar ini juga dihadiri oleh dua dari tiga orang tamu undangan dari IPLBI, yaitu Dr. Pele Widjaja, ST., MT., dan Dr. Salmon P. Martana, ST., MT, beserta Tutin Aryanti, ST., MT., Ph.D. yang berhalangan hadir. Ketiga tamu undangan dari IPLBI tersebut bertindak sebagai reviewer paper serta panelis pada acara seminar ini. Kedua panelis menilai seluruh kelompok telah mempresentasikan hasil penelitiannya dengan baik. Topik penelitian serta referensi teori-teori dan kaitannya dengan lingkup desain arsitektur, yang diangkat oleh tiap kelompok, juga hasil penelitaian yang dipaparkan sangat menarik. Namun, masih terdapat beberapa bagian yang bisa diperbaiki, terutama pada bagian metodologi penelitian. Aspek utama yang menjadi perhatian adalah penentuan indikator-indikator untuk pengambilan data, yang masih belum tepat, sehingga terdapat data yang masih dianggap bias dan kurang relevan. Dengan memperbaiki hal tersebut, hasil dan kesimpulan penelitian akan menjadi lebih tajam.
Berdasarkan penilaian dari reviewer, pada akhir acara ini diumumkan paper terbaik, yaitu dari Kelompok Keahlian Perancangan Arsitektur, dengan judul “Taman Kota Sebagai Sarana Restoratif Masyarakat Urban”, terdiri dari anggota kelompok, yaitu, Dadang Trio Setiawan, Gioranike Geraldin, Rafidah Azzar Dea, dan Zenitta Auriel.